KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga minta dalam pengembangan pariwisata tetap mempertahankan kearifan lokal. "Zaman sekarang banyak investasi dari pemodal besar dalam dan luar negeri yang masuk ke wilayah pariwisata di Indonesia. Jangan sampai hanya para investor yang mendapat keuntungan. Masyarakat juga harus mendapat keuntungan dari perkembangan destinasi wisata di daerahnya", kata Puspayoga dalam siaran pers pada Rabu (14/2). Terkait hal itu, Puspayoga berharap agar banyak dibangun homestay di pedesaan-pedesaan, yang akan berdampak langsung pada perekonomian dan kesejahteraan masyarakat disana.
Menteri Koperasi dan UKM minta pelaku UKM sektor wisata tergabung dalam koperasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga minta dalam pengembangan pariwisata tetap mempertahankan kearifan lokal. "Zaman sekarang banyak investasi dari pemodal besar dalam dan luar negeri yang masuk ke wilayah pariwisata di Indonesia. Jangan sampai hanya para investor yang mendapat keuntungan. Masyarakat juga harus mendapat keuntungan dari perkembangan destinasi wisata di daerahnya", kata Puspayoga dalam siaran pers pada Rabu (14/2). Terkait hal itu, Puspayoga berharap agar banyak dibangun homestay di pedesaan-pedesaan, yang akan berdampak langsung pada perekonomian dan kesejahteraan masyarakat disana.