Menteri Luhut Beberkan Alasan Tesla Tunda Investasi di Indonesia



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut B. Pandjaitan menyatakan, tidak masalah bila produsen mobil listrik asal Amerika Serikat (AS) Tesla Inc tidak berinvestasi ke Indonesia karena alasan kondisi perekonomian global. 

"Maksud saya, jika Anda tidak bisa berinvestasi di Indonesia untuk sesaat, tidak masalah dan Elon juga sangat berterima kasih kepada kami," kata Luhut dalam CEO Forum of ASEAN Bloomberg, di Jakarta Rabu (6/9/2023). 

"Dia memberikan pesan yang sangat jelas tentang apa yang terjadi pada perekonomian global. Kekhawatiran juga mengenai kelebihan kapasitas mereka saat ini, sehingga mereka tidak akan mengeluarkan biaya yang mahal untuk masa depan atau setidaknya," lanjut Luhut. 


Namun Luhut membantah bahwa Tesla batal berinvestasi ke Indonesia. 

"Enggak juga (Tesla batal investasi ke Indonesia). Dia tetap melihat Indonesia sebagai prioritas," ujarnya. 

Isu soal Tesla Inc hendak berinvestasi di Indonesia sudah berembus sejak lama dari 2020. Namun demikian, rencana ini masih juga menggantung sampai saat ini. 

Baca Juga: Soal Wacana Penghapusan Pertalite, Luhut: Tak Akan Membebani Masyarakat

Bahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga rela mendatangi CEO Elon Musk di fasilitas produksi SpaceX di Boca Chica, Texas, AS, pada 2022. Agendanya, merayu Tesla berinvestasi di Indonesia. 

Pada 20 Maret 2023, Menko Luhut mengeklaim bahwa negosiasi dengan Tesla mengalami kemajuan. 

"Kita masih NDA (non-disclosure agreement), tapi saya katakan kita punya kemajuan yang sangat maju," kata Luhut. 

Saat wacana investasi Tesla ke Indonesia masih menggantung, perusahaan milik Elon Musk tersebut malah membuka kantor di Thailand pada Mei 2022. 

Baca Juga: Tagih Dana untuk Pensiun Dini PLTU, Luhut: Sekarang Mana Duitnya?

Berikutnya, beberapa hari lalu, Tesla juga malah membuka kantor di negeri jiran Malaysia. Perdana Menteri Malaysia mengumumkan bahwa negaranya dan Tesla sudah berdiskusi lebih jauh dengan Elon Musk soal investasi ke negaranya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tesla Tunda Investasi ke Indonesia, Luhut: Tidak Masalah... " Penulis : Ade Miranti Karunia Editor : Erlangga Djumena

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie