KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perdagangan Amerika Serikat Wilbur Ross mengatakan, pihak Boeing bakal menyambangi Indonesia untuk menyelesaikan kasus kecelakaan pesawat Lion Air JT310 dengan tipe pesawat Boeing 737 Max yang jatuh di perairan Kerawang Oktober tahun lalu. Ketika ditemui di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Ross mengatakan pihak Boeing akan bertemu dengan Lion Air dalam waktu dekat. "Boeing telah menunjukkan kesediaan untuk berkomitmen lebih dan berbicara dengan Lion Air. Mereka juga mengungkapkan permintaan maaf kepada keluarga korban atas apa yang terjadi," ujar dia di Jakarta, Rabu (6/11/2019). Baca Juga: Gaji CEO Boeing dipangkas hingga 2020, imbas kecelakaan fatal
Menteri Perdagangan AS: Boeing bakal temui Lion Air
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perdagangan Amerika Serikat Wilbur Ross mengatakan, pihak Boeing bakal menyambangi Indonesia untuk menyelesaikan kasus kecelakaan pesawat Lion Air JT310 dengan tipe pesawat Boeing 737 Max yang jatuh di perairan Kerawang Oktober tahun lalu. Ketika ditemui di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Ross mengatakan pihak Boeing akan bertemu dengan Lion Air dalam waktu dekat. "Boeing telah menunjukkan kesediaan untuk berkomitmen lebih dan berbicara dengan Lion Air. Mereka juga mengungkapkan permintaan maaf kepada keluarga korban atas apa yang terjadi," ujar dia di Jakarta, Rabu (6/11/2019). Baca Juga: Gaji CEO Boeing dipangkas hingga 2020, imbas kecelakaan fatal