JAKARTA. Pemerintah memutuskan untuk kembali memangkas belanja mereka pada tahun 2016 ini. Setelah sebelumnya belanja mereka dalam APBN 2016 mereka pangkas sekitar Rp 50 triliun, kali ini pemangkasan belanja yang dilakukan mencapai Rp 133,8 triliun. Pemangkasan belanja tersebut, Rp 65 triliun di antaranya akan diambilkan dari belanja kementerian lembaga. Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mengatakan, tidak keberatan dengan pemangkasan anggaran tersebut. Dia juga tidak khawatir, pemangkasan tersebut nantinya akan mengganggu pelaksanaan proyek infrastruktur di kementeriannya. "Saya kira tidak akan mengganggu," katanya di Komplek Istana Rabu (3/8).
Menteri PU-Pera relakan anggarannya dipangkas lagi
JAKARTA. Pemerintah memutuskan untuk kembali memangkas belanja mereka pada tahun 2016 ini. Setelah sebelumnya belanja mereka dalam APBN 2016 mereka pangkas sekitar Rp 50 triliun, kali ini pemangkasan belanja yang dilakukan mencapai Rp 133,8 triliun. Pemangkasan belanja tersebut, Rp 65 triliun di antaranya akan diambilkan dari belanja kementerian lembaga. Basuki Hadimuljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mengatakan, tidak keberatan dengan pemangkasan anggaran tersebut. Dia juga tidak khawatir, pemangkasan tersebut nantinya akan mengganggu pelaksanaan proyek infrastruktur di kementeriannya. "Saya kira tidak akan mengganggu," katanya di Komplek Istana Rabu (3/8).