JAKARTA. Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan meminta tambahan anggaran untuk membiayai rencana kerja mereka pada tahun 2016 nanti. Salah satu tambahan anggaran yang mereka minta adalah anggaran untuk menunjang program revolusi mental. Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan mengatakan, untuk mendukung program tersebut, pihaknya mengajukan tambahan anggaran dari pagu indikatif 2016 yang saat ini hanya mencapai Rp 269 miliar menjadi Rp 421 miliar, atau tambah Rp 152 miliar. "Itu untuk program koordinasi dan pengembangan kebijakan salah satunya untuk tambahan revolusi mental dan koordinasi agenda pembangunan," kata Puan di Gedung DPR Rabu (10/6).
Menteri Puan minta tambahan dana revolusi mental
JAKARTA. Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan meminta tambahan anggaran untuk membiayai rencana kerja mereka pada tahun 2016 nanti. Salah satu tambahan anggaran yang mereka minta adalah anggaran untuk menunjang program revolusi mental. Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan mengatakan, untuk mendukung program tersebut, pihaknya mengajukan tambahan anggaran dari pagu indikatif 2016 yang saat ini hanya mencapai Rp 269 miliar menjadi Rp 421 miliar, atau tambah Rp 152 miliar. "Itu untuk program koordinasi dan pengembangan kebijakan salah satunya untuk tambahan revolusi mental dan koordinasi agenda pembangunan," kata Puan di Gedung DPR Rabu (10/6).