DEPOK. Menteri Pekerjaan Umum dan perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meminta pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung, dipercepat. Hal itu diutarakannya ketika berkunjung ke lokasi proyek di Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Jumat (2/10). "Saya minta ini dikebut sesuai Instruksi Menteri (Inmen) yang sudah saya keluarkan bahwa pekerjaan dua shift (waktu kerja) dan 7 hari. Ini harus dipercepat," tegas Basuki. Desakan ini datang lantaran kecewa karena proyek pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung sudah mangkrak hingga empat tahun. Bahkan hingga kini pembebasan lahan baru mencapai 500 meter dari total panjang tol yang mencapai 26,3 kilometer.
Menteri PUPR minta tol Cimanggis-Cibitung dikebut
DEPOK. Menteri Pekerjaan Umum dan perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meminta pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung, dipercepat. Hal itu diutarakannya ketika berkunjung ke lokasi proyek di Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Jumat (2/10). "Saya minta ini dikebut sesuai Instruksi Menteri (Inmen) yang sudah saya keluarkan bahwa pekerjaan dua shift (waktu kerja) dan 7 hari. Ini harus dipercepat," tegas Basuki. Desakan ini datang lantaran kecewa karena proyek pembangunan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung sudah mangkrak hingga empat tahun. Bahkan hingga kini pembebasan lahan baru mencapai 500 meter dari total panjang tol yang mencapai 26,3 kilometer.