JAKARTA. Laju harga batubara kembali tertahan. Merujuk indeks mingguan Newcastle, Jumat (5/3) lalu, harga batubara turun tipis 1,66% menjadi US$ 94,83 per ton. Pekan sebelumnya (26/2), harga batubara masih bertengger di posisi US$ 94,83 per ton. Di pasar berjangka, harga kontrak batubara Newcastle untuk pengiriman Mei 2010 di Intercontinental Exchange (ICE Futures) pada Jumat lalu juga melorot 1,5% ke US$ 91,65 per ton. Sedangkan pekan sebelumnya masih sebesar US$ 93,05 per ton. Ibrahim, analis Asia Kapitalindo Futures, melihat harga batubara berpeluang menanjak sampai akhir tahun ini. Investor bisa memanfaatkan penurunan harga untuk mengambil posisi beli. "Pada akhir kuartal satu ini, harga batubara bisa mencapai angka tertinggi di level US$ 100 per ton," katanya, kemarin.
Menurun Sesaat, Harga Batubara Bisa Menanjak lagi
JAKARTA. Laju harga batubara kembali tertahan. Merujuk indeks mingguan Newcastle, Jumat (5/3) lalu, harga batubara turun tipis 1,66% menjadi US$ 94,83 per ton. Pekan sebelumnya (26/2), harga batubara masih bertengger di posisi US$ 94,83 per ton. Di pasar berjangka, harga kontrak batubara Newcastle untuk pengiriman Mei 2010 di Intercontinental Exchange (ICE Futures) pada Jumat lalu juga melorot 1,5% ke US$ 91,65 per ton. Sedangkan pekan sebelumnya masih sebesar US$ 93,05 per ton. Ibrahim, analis Asia Kapitalindo Futures, melihat harga batubara berpeluang menanjak sampai akhir tahun ini. Investor bisa memanfaatkan penurunan harga untuk mengambil posisi beli. "Pada akhir kuartal satu ini, harga batubara bisa mencapai angka tertinggi di level US$ 100 per ton," katanya, kemarin.