KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Amerika Serikat akhirnya ikut mengandangkan pesawat Boeing 737 MAX milik Boeing Co karena masalah keamanan pasca kecelakaan pesawat Ethiopian Airlines yang menewaskan 157 orang. Mengutip Reuters, langkah AS ini menyusul sikap yang sama yang sudah dilakukan beberapa negara seperti China, Eropa dan negara-negara lainnya. Federal Aviation Administration (FAA) mengutip data satelit baru dan bukti dari lokasi kecelakaan Ethiopian Airlines pada Minggu lalu dalam memutuskan untuk mengandangkan pesawat Boeing 737 MAX. Ini adalah kedua kalinya FAA menghentikan penerbangan pesawat Boeing dalam enam tahun. Pada tahun 2013, FAA telah mengandangkan pesawat Boeing 737 Dreamliner.
Menyusul China dan Eropa, Donald Trump kandangkan pesawat Boeing 737 MAX
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Amerika Serikat akhirnya ikut mengandangkan pesawat Boeing 737 MAX milik Boeing Co karena masalah keamanan pasca kecelakaan pesawat Ethiopian Airlines yang menewaskan 157 orang. Mengutip Reuters, langkah AS ini menyusul sikap yang sama yang sudah dilakukan beberapa negara seperti China, Eropa dan negara-negara lainnya. Federal Aviation Administration (FAA) mengutip data satelit baru dan bukti dari lokasi kecelakaan Ethiopian Airlines pada Minggu lalu dalam memutuskan untuk mengandangkan pesawat Boeing 737 MAX. Ini adalah kedua kalinya FAA menghentikan penerbangan pesawat Boeing dalam enam tahun. Pada tahun 2013, FAA telah mengandangkan pesawat Boeing 737 Dreamliner.