MOMSMONEY.ID - Shin Tae Yong, Pelatih Kepala Tim Nasional Indonesia, melontarkan kritik keras terhadap kepemimpinan wasit Ahmed Al Kaf dalam pertandingan Bahrain vs Indonesia yang berlangsung di Bahrain National Stadium pada Kamis, 10 Oktober 2024. Menurutnya, keputusan wasit berkepala plontos itu cenderung berat sebelah merugikan Indonesia. Baca Juga: Hasil Pertandingan Bahrain vs Indonesia 2-2 Selain itu, kritik juga ditujukan kepada Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yang dianggap tidak menaruh perhatian serius pada kualitas wasit yang memimpin lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kontroversi keputusan wasit berbuah hilangnya kesempatan bagi Indonesia untuk meraih tiga poin pertama.
"Bila AFC ingin semakin maju, maka keputusan dan kepemimpinan wasit perlu diperbaiki," ungkap Shin Tae Yong, dilansir dari PSSI.org, Jumat (11/10/2024) Baca Juga: Timnas Indonesia Imbang 2-2 Lawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Keputusan paling kontroversial dan merugikan terjadi ketika tambahan waktu 6 menit di babak kedua telah berakhir, namun Ahmed Al Kaf tidak meniupkan peluit panjang. Akibatnya, tiga menit kemudian, Bahrain berhasil menyamakan kedudukan, menghapuskan kemenangan yang seharusnya diraih oleh Tim Garuda.