Merdeka Copper and Gold targetkan produksi 170.000 troi ons emas di 2018



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Merdeka Copper and Gold Tbk (MDKA) pada kuartal IV 2017 memproduksi 61.472 troi ons emas dengan biaya keseluruhan operasional sebesar US$ 394 per troi ons. Sepanjang tahun lalu, perusahaan ini tercatat memproduksi emas 142.468 troi ons dengan biaya keseluruhan operasional yang berkesinambungan sebesar US$ 425 per troi ons.

Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), perusahaan ini menyebut, sepanjang tahun lalu membukukan penjualan emas 103.967 troi ons di harga US$ 1.273 per ons troi. Artinya sepanjang tahun lalu perusahaan ini meraup penjualan emas US$ 132,35 juta. Sedangkan untuk perak berhasil terjual 21.541 troi onz di harga US$ 17 per per troi ons. Sehingga pendapatan dari penjualan perak sebesar US$ 357.000.

Manajemen MDKA menyampaikan, pada tahun ini menargetkan bisa memproduksi 155.000-170.000 troi ons emas dengan biaya keseluruhan operasional yang berkelanjutan di level US$ 550-650 per troi ons. "Namun pada kuartal I 2018 produksi tidak akan tidak maksimal akibat curah hujan," seperti dikutip dalam keterbukaan informasi, Senin (5/2).

Perusahaan ini juga ikut serta dalam penawaran pengambilalihan atas Finders Resources Limited yang memiliki tambang tembaga di Pulau Wetar, Maluku. Eastern Field yang mengendalikan 19,8% saham Finder, menawarkan harga US$ 0,23 per saham. Penawaran pengambilalihan telah diperpanjang sampai 28 Februari 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini