Merdeka Copper Gold (MDKA) Siap Terbitkan Obligasi Berkelanjutan Rp 3 Triliun



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) berencana menerbitkan surat utang (obligasi). Emiten tambang emas dan tembaga ini akan melakukan Penawaran Umum Berkelanjutan III Tahap I Tahun 2022 senilai Rp 3 triliun.

Obligasi tersebut merupakan bagian dari obligasi berkelanjutan III Merdeka Copper Gold dengan total target emisi sebesar Rp 9 triliun.

Mengutip prospektus di laman Bursa Efek Indonesia, obligasi ini nantinya diterbitkan tanpa warkat dalam dua seri.


Pertama, Seri A memiliki jangka waktu 367 hari sejak tanggal emisi. Kedua, Seri B memiliki tenor tiga tahun sejak tanggal emisi.

Hingga saat ini, MDKA belum mencantumkan jumlah emisi masing-masing seri dan juga besaran bunganya.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham untuk Sejumlah Emiten Tambang

Dana hasil penawaran umum obligasi ini akan digunakan untuk empat keperluan. Pertama, sekitar 49% akan digunakan untuk pertumbuhan dan/atau pengembangan usaha MDKA dan/atau, baik yang sekarang sudah ada atau yang akan ada.

Pengembangan ini dalam bentuk pembelian saham dan/atau aset, dan/atau penyertaan saham pada satu atau lebih perusahaan di industri sejenis atau relevan dengan kegiatan usaha Grup Merdeka. Ini termasuk dalam rangka perjanjian patungan (joint venture), dan metode transaksi lain yang sesuai

Kedua, sekitar 25% akan digunakan oleh PT Bumi Suksesindo (BSI) untuk pembayaran seluruh pokok utang yang timbul berdasarkan Perjanjian Fasilitas Bergulir tanggal 10 Juni 2021 jo. Perjanjian Penundukan Diri Peningkatan Akordion tanggal 24 September 2021 sebesar US$ 50 juta. Fasilitas ini akan dibayarkan melalui The Hongkong and Shanghai Banking Corporation Ltd. sebagai agen

Ketiga, sekitar 20% akan digunakan oleh MDKA untuk pembayaran seluruh pokok utang obligasi berkelanjutan II Merdeka Copper Gold Tahap I Tahun 2021 Seri A sebesar Rp 559,60 miliar pada tanggal jatuh tempo.

Keempat, sekitar 6% akan digunakan oleh anak usaha MDKA untuk modal kerja, meliputi antara lain pembayaran kepada pemasok, karyawan, konsultan-konsultan serta pembayaran beban keuangan, dalam rangka mendukung kegiatan usaha.

 
MDKA Chart by TradingView

Merdeka Copper Gold sudah menunjuk Indo Premier Sekuritas, Sucor Sekuritas, UOB Kay Hian Sekuritas, dan  Aldiracita Sekuritas Indonesia sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi. Sementara PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) bertindak sebagai wali amanat.

Berikut merupakan jadwal sementara penerbitan obligasi MDKA

  • Masa Penawaran Awal : 3 – 16 Februari 2022
  • Perkiraan Tanggal Efektif : 24 Februari 2022
  • Perkiraan Masa Penawaran Umum Obligasi : 1 – 2 Maret 2022
  • Perkiraan Tanggal Penjatahan : 4 Maret 2022
  • Perkiraan Tanggal Pengembalian Uang Pemesanan : 8 Maret 2022
  • Perkiraan Tanggal Distribusi Obligasi Secara Elektronik (Tanggal Emisi) : 8 Maret 2022
  • Perkiraan Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia : 9 Maret 2022
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari