KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persaingan pasar alat berat di Indonesia makin ketat seiring maraknya merek-merek impor asal China yang ikut bermain di industri ini. Beberapa merek alat berat China yang beredar di pasar domestik antara lain Sany, LiuGong, Sinotruk, XCMG, dan lain-lain. Ketua Umum Himpunan Industri Alat Berat Indonesia (Hinabi) Giri Kus Anggoro mengatakan, keberadaan alat berat impor dari China jelas akan berdampak pada pangsa pasar produsen alat berat lokal. Pasalnya, alat berat China diimpor secara utuh atau completely built up (CBU) dengan harga jual lebih murah karena harga bahan bakunya juga lebih rendah, khususnya untuk komponen dari besi dan baja.
Merek China Banjiri Pasar, Persaingan Industri Alat Berat Makin Ketat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persaingan pasar alat berat di Indonesia makin ketat seiring maraknya merek-merek impor asal China yang ikut bermain di industri ini. Beberapa merek alat berat China yang beredar di pasar domestik antara lain Sany, LiuGong, Sinotruk, XCMG, dan lain-lain. Ketua Umum Himpunan Industri Alat Berat Indonesia (Hinabi) Giri Kus Anggoro mengatakan, keberadaan alat berat impor dari China jelas akan berdampak pada pangsa pasar produsen alat berat lokal. Pasalnya, alat berat China diimpor secara utuh atau completely built up (CBU) dengan harga jual lebih murah karena harga bahan bakunya juga lebih rendah, khususnya untuk komponen dari besi dan baja.