KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penggabungan atau merger tiga bank syariah milik Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) ditargetkan rampung pada Februari 2021. Bank hasil merger tidak akan melakukan perubahan segmentasi bisnis. Fokus bisnis yang sudah dijalankan tiga entitas yang akan bergabung tetap akan dilanjutkan. Dalam rangka merger tersebut, PT BRI Syariah Tbk (BRIS) telah ditunjuk sebagai bank penerima penggabungan atau surviving entity karena statusnya yang saat ini telah menjadi perusahaan terbuka. Ngatari, Direktur Utama BRI Syariah mengatakan, bank hasil merger nanti akan fokus menggarap bisnis wholesale, konsumer dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Merger bank syariah BUMN akan garap segmen wholesale, konsumer dan UMKM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penggabungan atau merger tiga bank syariah milik Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) ditargetkan rampung pada Februari 2021. Bank hasil merger tidak akan melakukan perubahan segmentasi bisnis. Fokus bisnis yang sudah dijalankan tiga entitas yang akan bergabung tetap akan dilanjutkan. Dalam rangka merger tersebut, PT BRI Syariah Tbk (BRIS) telah ditunjuk sebagai bank penerima penggabungan atau surviving entity karena statusnya yang saat ini telah menjadi perusahaan terbuka. Ngatari, Direktur Utama BRI Syariah mengatakan, bank hasil merger nanti akan fokus menggarap bisnis wholesale, konsumer dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).