KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi masih menyelubungi Tanah Air hingga saat ini, akan tetapi, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk masih mencatatkan tren yang positif dari sektor bisnis wealth management. Dikatakan oleh General Manager Divisi Wealth Management BNI Henny Eugenia, dilihat dari pertumbuhan asset under management (AUM) pada Juni 2021 nasabah wealth management BNI mengalami kenaikan dibandingkan posisi akhir tahun 2020. Henny menjelaskan, hingga akhir Juni 2021, AUM nasabah Emerald BNI telah tumbuh sebesar 7% secara year on year (yoy) dibandingkan dengan posisi akhir Juni 2020. “Untuk tahun 2021, kami menargetkan pertumbuhan AUM nasabah Emerald BNI tumbuh dobel digit,” terang Henny kepada KONTAN pada Senin (5/7). Pertumbuhan AUM yang paling signifikan dari bank bersandi bursa BBNI ini didominasi oleh pertumbuhan AUM investasi, yang mencatatkan angka sebesar 24% secara yoy dibandingkan Juni tahun lalu. “Saat ini AUM nasabah Emerald BNI masih didominasi produk perbankan seperti Tabungan, Deposito dan Giro yang kami kelola,” tambah Henny.
Meski ada pandemi, dana kelolaan wealth management BNI masih naik 7%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi masih menyelubungi Tanah Air hingga saat ini, akan tetapi, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk masih mencatatkan tren yang positif dari sektor bisnis wealth management. Dikatakan oleh General Manager Divisi Wealth Management BNI Henny Eugenia, dilihat dari pertumbuhan asset under management (AUM) pada Juni 2021 nasabah wealth management BNI mengalami kenaikan dibandingkan posisi akhir tahun 2020. Henny menjelaskan, hingga akhir Juni 2021, AUM nasabah Emerald BNI telah tumbuh sebesar 7% secara year on year (yoy) dibandingkan dengan posisi akhir Juni 2020. “Untuk tahun 2021, kami menargetkan pertumbuhan AUM nasabah Emerald BNI tumbuh dobel digit,” terang Henny kepada KONTAN pada Senin (5/7). Pertumbuhan AUM yang paling signifikan dari bank bersandi bursa BBNI ini didominasi oleh pertumbuhan AUM investasi, yang mencatatkan angka sebesar 24% secara yoy dibandingkan Juni tahun lalu. “Saat ini AUM nasabah Emerald BNI masih didominasi produk perbankan seperti Tabungan, Deposito dan Giro yang kami kelola,” tambah Henny.