KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan memutuskan untuk melakukan latihan militer dengan Amerika Serikat (AS) seperti yang direncanakan, meskipun Korea Utara memperingatkan manuver itu akan merusak hubungan antar-Korea. Kim Yo Jong, adik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, sebelumnya memperingatkan, latihan militer Korea Selatan dan AS akan mengganggu suasana damai yang tercipta setelah Pyongyang memulihkan hotline yang telah lama terputus dengan Seoul. "Kami sedang bekerja untuk menggelar latihan seperti yang direncanakan, yang merupakan latihan reguler dan diperlukan untuk postur kesiapan gabungan. Kami telah mengadakan konsultasi erat dengan AS mengenai masalah ini," kata sumber pemerintah kepada Yonhap.
Meski ada peringatan Korea Utara, Korea Selatan tetap gelar latihan militer dengan AS
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Korea Selatan memutuskan untuk melakukan latihan militer dengan Amerika Serikat (AS) seperti yang direncanakan, meskipun Korea Utara memperingatkan manuver itu akan merusak hubungan antar-Korea. Kim Yo Jong, adik Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, sebelumnya memperingatkan, latihan militer Korea Selatan dan AS akan mengganggu suasana damai yang tercipta setelah Pyongyang memulihkan hotline yang telah lama terputus dengan Seoul. "Kami sedang bekerja untuk menggelar latihan seperti yang direncanakan, yang merupakan latihan reguler dan diperlukan untuk postur kesiapan gabungan. Kami telah mengadakan konsultasi erat dengan AS mengenai masalah ini," kata sumber pemerintah kepada Yonhap.