KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah optimistis konsumsi rumah tangga akan tumbuh di atas 5% pada kuartal III 2022 meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) naik. Deputi Ekonomi Makro dan Keuangan Kemenko Perekonomian Iskandar Simorangkir mengatakan, optimisme tersebut lantaran disaat bersamaan harga BBM naik, pemerintah langsung memberikan bantuan sosial tambahan senilai Rp 24,17 triliun. Adapun tambahan bansos tersebut diberikan untuk 20,65 juta kelompok atau keluarga penerima manfaat (KPM), 16 juta pekerja yang memiliki gaji maksimum Rp 3,5 juta per bulan, serta bantuan untuk angkutan umum, ojek, hingga nelayan.
Meski Harga BBM Naik, Konsumsi Rumah Tangga Diprediksi Bisa Tumbuh di Atas 5%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah optimistis konsumsi rumah tangga akan tumbuh di atas 5% pada kuartal III 2022 meskipun harga bahan bakar minyak (BBM) naik. Deputi Ekonomi Makro dan Keuangan Kemenko Perekonomian Iskandar Simorangkir mengatakan, optimisme tersebut lantaran disaat bersamaan harga BBM naik, pemerintah langsung memberikan bantuan sosial tambahan senilai Rp 24,17 triliun. Adapun tambahan bansos tersebut diberikan untuk 20,65 juta kelompok atau keluarga penerima manfaat (KPM), 16 juta pekerja yang memiliki gaji maksimum Rp 3,5 juta per bulan, serta bantuan untuk angkutan umum, ojek, hingga nelayan.