MOMSMONEY.ID - Anda mungkin berpikir, sesekali minum minuman keras dalam jumlah banyak sekaligus, masih aman untuk tubuh. Padahal, minum seperti sedang berpesta minuman keras atau dikenal dengan binge-drinking tak meluputkan risiko terkena kerusakan hati atau sirosis hati. Sebuah penelitian memperlihatkan, peserta penelitian binge-drinking ditambah dengan masalah genetik, meningkatkan risiko terkenal siriosis enam kali lipat dibandingkan dengan peserta yang melaporkan minum dalam batas harian dengan risiko genetik rendah. Risiko ini bahkan lebih besar bagi penderita diabetes tipe 2. Penelitian ini telah dipublikasikan di jurnal Nature Communications.
Meski Jarang, Pesta Miras Menyebabkan Risiko Terkena Kerusakan Liver Lebih Besar
MOMSMONEY.ID - Anda mungkin berpikir, sesekali minum minuman keras dalam jumlah banyak sekaligus, masih aman untuk tubuh. Padahal, minum seperti sedang berpesta minuman keras atau dikenal dengan binge-drinking tak meluputkan risiko terkena kerusakan hati atau sirosis hati. Sebuah penelitian memperlihatkan, peserta penelitian binge-drinking ditambah dengan masalah genetik, meningkatkan risiko terkenal siriosis enam kali lipat dibandingkan dengan peserta yang melaporkan minum dalam batas harian dengan risiko genetik rendah. Risiko ini bahkan lebih besar bagi penderita diabetes tipe 2. Penelitian ini telah dipublikasikan di jurnal Nature Communications.