KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertumbuhan kredit perbankan memang terus menunjukkan perbaikan menjelang akhir tahun. Meski demikian, fasilitas kredit yang belum ditarik atau kerap dikenal dengan undisbursed loan juga turut bertumbuh Salah satunya terjadi pada PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) yang mencatatkan total fasilitas kredit yang belum ditarik per 30 November 2023 senilai Rp 97.16 triliun. Angka tersebut naik dari periode sama tahun lalu yang senilai Rp 84.72 triliun. Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan mengungkapkan posisi undisbursed loan di bank yang ia pimpin saat ini masih tergolong stabil. Menurutnya, kenaikan tersebut biasanya tergantung periode waktu saja.
Meski Kredit Terus Mengalir, Undisbursed Loan Perbankan Tetap Tumbuh
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pertumbuhan kredit perbankan memang terus menunjukkan perbaikan menjelang akhir tahun. Meski demikian, fasilitas kredit yang belum ditarik atau kerap dikenal dengan undisbursed loan juga turut bertumbuh Salah satunya terjadi pada PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) yang mencatatkan total fasilitas kredit yang belum ditarik per 30 November 2023 senilai Rp 97.16 triliun. Angka tersebut naik dari periode sama tahun lalu yang senilai Rp 84.72 triliun. Presiden Direktur CIMB Niaga Lani Darmawan mengungkapkan posisi undisbursed loan di bank yang ia pimpin saat ini masih tergolong stabil. Menurutnya, kenaikan tersebut biasanya tergantung periode waktu saja.