KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan premi dari kanal bancassurance turun signifikan di tengah perubahan gaya hidup masyarakat selama pandemi virus corona (Covid-19). Pada situasi saat ini, mereka lebih banyak mengakses produk asuransi secara daring di bandingkan datang ke kantor cabang bank. Akibatnya, hingga September 2020 lalu penerimaan premi dari bancassurance turun 16,9% secara year on year (yoy) berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penurunan itu berdampak besar terhadap bisnis asuransi karena bancassurance berkontribusi 21,8% dari total premi industri. PT Great Eastern Life Indonesia tidak mengungkapkan, berapa realisasi premi bancassurance. Meski demikian, perusahaan telah menyiapkan beberapa strategi untuk meningkatkan premi di kanal bancassurance.
Meski premi bancassurance turun, pemain asuransi siapkan strategi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pendapatan premi dari kanal bancassurance turun signifikan di tengah perubahan gaya hidup masyarakat selama pandemi virus corona (Covid-19). Pada situasi saat ini, mereka lebih banyak mengakses produk asuransi secara daring di bandingkan datang ke kantor cabang bank. Akibatnya, hingga September 2020 lalu penerimaan premi dari bancassurance turun 16,9% secara year on year (yoy) berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penurunan itu berdampak besar terhadap bisnis asuransi karena bancassurance berkontribusi 21,8% dari total premi industri. PT Great Eastern Life Indonesia tidak mengungkapkan, berapa realisasi premi bancassurance. Meski demikian, perusahaan telah menyiapkan beberapa strategi untuk meningkatkan premi di kanal bancassurance.