JAKARTA. PT Metropolitan Land Tbk (Metland) menyiapkan sejumlah agenda ekspansi pada tahun depan. Demi memuluskan rencana itu, Metland mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) senilai Rp 850 miliar. Jumlah itu lebih rendah 13,71% daripada capex tahun ini senilai Rp 985 miliar. Manajemen Metland akan menggunakan Rp 235 miliar atau 27,65% dari total belanja modal 2013 untuk meneruskan proyek yang sudah ada (existing project). Kemudian dana senilai Rp 130 miliar atau 15,29% dari total capex akan dipakai untuk akuisisi lahan. Sedangkan sisa dana capex yang senilai Rp 485 miliar akan dipergunakan untuk mendukung proyek-proyek baru pada tahun depan. "Tentu saja salah satu fokus kami di tahun depan adalah mengembangkan hotel @HOM," ujar Sekretaris Perusahaan Metland, Olivia Surodjo, Jumat (28/12).
Metland mengalokasikan capex Rp 850 miliar
JAKARTA. PT Metropolitan Land Tbk (Metland) menyiapkan sejumlah agenda ekspansi pada tahun depan. Demi memuluskan rencana itu, Metland mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) senilai Rp 850 miliar. Jumlah itu lebih rendah 13,71% daripada capex tahun ini senilai Rp 985 miliar. Manajemen Metland akan menggunakan Rp 235 miliar atau 27,65% dari total belanja modal 2013 untuk meneruskan proyek yang sudah ada (existing project). Kemudian dana senilai Rp 130 miliar atau 15,29% dari total capex akan dipakai untuk akuisisi lahan. Sedangkan sisa dana capex yang senilai Rp 485 miliar akan dipergunakan untuk mendukung proyek-proyek baru pada tahun depan. "Tentu saja salah satu fokus kami di tahun depan adalah mengembangkan hotel @HOM," ujar Sekretaris Perusahaan Metland, Olivia Surodjo, Jumat (28/12).