KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) memiliki sisa landbank seluas 900 hektare (ha) yang tersebar di wilayah Jawa Barat hingga Bali. Perusahaan masih akan melakukan pengembangan rumah tapak maupun proyek hotel ke depannya Direktur Metropolitan Land Olivia Surodjo menjelaskan, di tahun 2024 ini MTLA masih meneruskan pengembangan proyek residensial berjalan. Misal, Metland Cyber Puri yang baru saja menyiapkan produk cluster South Tresor, dan proyek-proyek laim seperti Metland Cikarang, Metland Cibitung maupun Metland Transyogi Cibubur. Semua proyek residensial MTLA yang berjalan memiliki harga rumah yang beragam. Untuk harga di bawah Rp 1 miliar tersesia di proyek Metland Cileungsi, Metland Cibitung dan Metland Cikarang, sedangkan untuk harga di atas Rp 1 miliar hingga Rp 3 miliaran berada di proyek Metland Transyogi, Metland Puri dan Metland Menteng.
Metropolitan Land (MTLA) Punya Sisa Land Bank 900 Ha
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) memiliki sisa landbank seluas 900 hektare (ha) yang tersebar di wilayah Jawa Barat hingga Bali. Perusahaan masih akan melakukan pengembangan rumah tapak maupun proyek hotel ke depannya Direktur Metropolitan Land Olivia Surodjo menjelaskan, di tahun 2024 ini MTLA masih meneruskan pengembangan proyek residensial berjalan. Misal, Metland Cyber Puri yang baru saja menyiapkan produk cluster South Tresor, dan proyek-proyek laim seperti Metland Cikarang, Metland Cibitung maupun Metland Transyogi Cibubur. Semua proyek residensial MTLA yang berjalan memiliki harga rumah yang beragam. Untuk harga di bawah Rp 1 miliar tersesia di proyek Metland Cileungsi, Metland Cibitung dan Metland Cikarang, sedangkan untuk harga di atas Rp 1 miliar hingga Rp 3 miliaran berada di proyek Metland Transyogi, Metland Puri dan Metland Menteng.