JAKARTA. Tawaran produk berbasis efek asing bakal kian beragam. PT Aberdeen Asset Management, salah satunya yang berencana menerbitkan reksadana syariah berbasis efek asing. Presiden Direktur PT Aberdeen Asset Management Sigit Wiryadi mengatakan produk ini akan diterbitkan setelah aturan otoritas jasa keuangan (OJK) yang memperbolehkan reksadana berbasis efek asing diterbitkan. "Kami akan meluncurkan produk ini setelah OJK merelaksasi aturan terkait investasi reksadana pada efek asing," ujar Sigit, Jakarta, Kamis (23/4). Aturan yang dimaksud merupakan peraturan OJK tentang penerbitan reksadana syariah. Dalam draft aturan tersebut disebutkan bahwa manajer investasi bisa menerbitkan reksadana syariah berbasis efek syariah luar negeri. Ketentuannya, produk wajib memiliki komposisi portfolio minimal 85% dari nilai aktiva bersih (NAB) yang diinvestasikan pada efek syariah luar negeri. Efek syariah luar negeri sendiri merupakan efek syariah yang diterbitkan, ditawarkan, dicatatkan dan diperdagangkan di bursa efek luar negeri serta informasinya wajib dapat diakses dari Indonesia melalui media massa atau fasilitas internet.
MI bidik penerbitan reksadana efek asing
JAKARTA. Tawaran produk berbasis efek asing bakal kian beragam. PT Aberdeen Asset Management, salah satunya yang berencana menerbitkan reksadana syariah berbasis efek asing. Presiden Direktur PT Aberdeen Asset Management Sigit Wiryadi mengatakan produk ini akan diterbitkan setelah aturan otoritas jasa keuangan (OJK) yang memperbolehkan reksadana berbasis efek asing diterbitkan. "Kami akan meluncurkan produk ini setelah OJK merelaksasi aturan terkait investasi reksadana pada efek asing," ujar Sigit, Jakarta, Kamis (23/4). Aturan yang dimaksud merupakan peraturan OJK tentang penerbitan reksadana syariah. Dalam draft aturan tersebut disebutkan bahwa manajer investasi bisa menerbitkan reksadana syariah berbasis efek syariah luar negeri. Ketentuannya, produk wajib memiliki komposisi portfolio minimal 85% dari nilai aktiva bersih (NAB) yang diinvestasikan pada efek syariah luar negeri. Efek syariah luar negeri sendiri merupakan efek syariah yang diterbitkan, ditawarkan, dicatatkan dan diperdagangkan di bursa efek luar negeri serta informasinya wajib dapat diakses dari Indonesia melalui media massa atau fasilitas internet.