JAKARTA. Memboyong laptop atau notebook baru dari ajang Indocomtech 2009 tidak lengkap rasanya tanpa dilengkapi hardware anyar. PT Microsoft Indonesia rupanya memahami benar peluang tersebut, ketika meluncurkan empat hardware terbarunya bersamaan dengan pembukaan pameran tersebut. Keempat produk baru tersebut adalah Wireless Comfort Desktop 5000, Bluetooth Mobile Keyboard 6000, LifeCam Cinema, dan Wireless Mobile Mouse 4000. National Sales Manager Microsoft Indonesia Hariyono Kartono menjanjikan, dengan menggunakan produk terbaru buatan Microsoft Hardware, pengguna komputer dapat lebih mudah mengoperasikan komputernya.
"Target pasar kami semua kelompok, mulai dari pelajar, pengguna rumahan, bisnis dan sampai mereka yang bepergian," kata Hariyono, Rabu (4/11). Hariyono mengakui bahwa empat produk hardware yang dikeluarkan Microsoft memang lebih mahal ketimbang produk sejenis di pasaran. Namun, ia yakin, masih ada kelompok kecil di Indonesia yang tergila-gila dengan produk buatan Microsoft sehingga tidak segan membelinya. Wireless Comfort Desktop 5000, berupa keyboard dan mouse combo dengan tombol taskbar yang memungkinkan pengguna melakukan navigasi cepat. Produk ini dibanderol Rp 960.000. Bluetooth Mobile Keyboard 6000 adalah keyboard tertipis berbentuk ergonomis yang dimiliki Microsoft dijual dengan harga Rp 1,15 juta. Microsoft membuat terobosan dengan memisah dua bagian, papan huruf dengan papan angka dari keyboard tersebut. LifeCam Cinema, sebuah webcam pertama yang dilengkapi dengan 720 high definition (HD) dan lensa 5.0 megapixel memberi kecepatan 16:9 sampai 30 frames per detik sehingga kualitas gambar lebih jernih. LifeCam Cinema dilego Rp 960.000.