KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Yield yang cukup tinggi membuat lelang Surat Utang Negara (SUN), Selasa (25/9) berlangsung sukses ramai diburu investor. Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, lelang SUN yang sudah terlaksana tujuh kali di kuartal III ini menerima penawaran masuk dari investor sebesar Rp 51,5 triliun. Perolehan tersebut lebih tinggi dari penawaran yang masuk di lelang SUN dua pekan lalu yang senilai Rp 36,8 triliun. Banyaknya jumlah permintaan yang masuk, membuat pemerintah menyerap lebih banyak dari target indikatf awal di Rp 10 triliun menjadi Rp 20 triliun. Dana yang pemerintah serap tersebut juga lebih besar dari dana yang diserap dalam lelang SUN dua pekan lalu yang sebesar Rp 16 triliun.
Minat investor naik, tenor pendek masih diburu pada lelang SUN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Yield yang cukup tinggi membuat lelang Surat Utang Negara (SUN), Selasa (25/9) berlangsung sukses ramai diburu investor. Berdasarkan data Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, lelang SUN yang sudah terlaksana tujuh kali di kuartal III ini menerima penawaran masuk dari investor sebesar Rp 51,5 triliun. Perolehan tersebut lebih tinggi dari penawaran yang masuk di lelang SUN dua pekan lalu yang senilai Rp 36,8 triliun. Banyaknya jumlah permintaan yang masuk, membuat pemerintah menyerap lebih banyak dari target indikatf awal di Rp 10 triliun menjadi Rp 20 triliun. Dana yang pemerintah serap tersebut juga lebih besar dari dana yang diserap dalam lelang SUN dua pekan lalu yang sebesar Rp 16 triliun.