KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus berupaya agar penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) terus dioptimalkan sejak awal tahun. Asisten Deputi Pembiayaan Usaha Miko KemenKopUKM Irene Swa Suryani menyatakan di tahun 2022 ini, pemerintah terus memberikan dukungan akses pembiayaan untuk UMKM melalui program KUR dengan target sebesar Rp 373,17 triliun. Serta memberikan relaksasi dan stimulus tambahan subsidi bunga KUR sebesar 3% sampai dengan 30 Juni 2022. Data Sistem Informasi Kredit Program (SIKP) menunjukkan realisasi penyaluran Rp 46,03 triliun dan diberikan kepada 1,08 juta debitur hingga 22 Februari 2022. Rinciannya, KUR Super Mikro sebesar Rp 902,55 miliar kepada 103.403 debitur. KUR Mikro sebesar Rp 31,47 triliun kepada 921.609 debitur. KUR Kecil/khusus sebesar Rp 13,65 triliun kepada 60.89 debitur, dan KUR Penempatan PMI sebesar Rp 53 juta kepada 3 debitur.
Minggu Ketiga Februari 2022, Penyaluran KUR Secara Nasional Capai Rp 45,03 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus berupaya agar penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) terus dioptimalkan sejak awal tahun. Asisten Deputi Pembiayaan Usaha Miko KemenKopUKM Irene Swa Suryani menyatakan di tahun 2022 ini, pemerintah terus memberikan dukungan akses pembiayaan untuk UMKM melalui program KUR dengan target sebesar Rp 373,17 triliun. Serta memberikan relaksasi dan stimulus tambahan subsidi bunga KUR sebesar 3% sampai dengan 30 Juni 2022. Data Sistem Informasi Kredit Program (SIKP) menunjukkan realisasi penyaluran Rp 46,03 triliun dan diberikan kepada 1,08 juta debitur hingga 22 Februari 2022. Rinciannya, KUR Super Mikro sebesar Rp 902,55 miliar kepada 103.403 debitur. KUR Mikro sebesar Rp 31,47 triliun kepada 921.609 debitur. KUR Kecil/khusus sebesar Rp 13,65 triliun kepada 60.89 debitur, dan KUR Penempatan PMI sebesar Rp 53 juta kepada 3 debitur.