JAKARTA. MINI Indonesia, diler mini cooper terus mendekatkan diri dengan penggemar otomotif di kelas premium. Salah satunya dengan membuka outlet pop-up di Senayan City, Jakarta, pada Selasa (18/10). Masih bekerja sama dengan PT Maxindo Nusantara Internasional Indah, outlet terbaru ini dibangun di atas lahan seluas 208 meter persegi. "Investasi kami untuk outlet MINI @ Senayan City ini lebih dari Rp 3 miliar," ujar Joe Surya, Presiden Direktur Maxindo. Karen Lim, Presdir BMW Group Indonesia berujar, kehadiran MINI @ Senayan City membuktikan bahwa MINI bukan hanya tentang kendaraan, tapi juga gaya hidup. Di outlet baru ini, penggemar MINI bisa membeli beragam merchandise orisinal dari koleksi MINI.
MINI Indonesia bangun outlet MINI @ Senayan City
JAKARTA. MINI Indonesia, diler mini cooper terus mendekatkan diri dengan penggemar otomotif di kelas premium. Salah satunya dengan membuka outlet pop-up di Senayan City, Jakarta, pada Selasa (18/10). Masih bekerja sama dengan PT Maxindo Nusantara Internasional Indah, outlet terbaru ini dibangun di atas lahan seluas 208 meter persegi. "Investasi kami untuk outlet MINI @ Senayan City ini lebih dari Rp 3 miliar," ujar Joe Surya, Presiden Direktur Maxindo. Karen Lim, Presdir BMW Group Indonesia berujar, kehadiran MINI @ Senayan City membuktikan bahwa MINI bukan hanya tentang kendaraan, tapi juga gaya hidup. Di outlet baru ini, penggemar MINI bisa membeli beragam merchandise orisinal dari koleksi MINI.