KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) hingga Maret 2023 mencapai Rp 116,04 triliun yang berasal dari pagu belanja Rp 1.141,53 triliun. Terkait hal itu, Menteri Keuangan, Sri Mulyani, menyampaikan Pemerintah Daerah (Pemda) baru membelanjakan sebesar 10,2 % dari total APBD. "Angka itu lebih rendah dari belanja Pemerintah Pusat yang sudah mencapai sekitar 16%," ucap dia dalam konferensi pers APBN KiTa edisi April 2023, Senin (17/4).
Minim! Realisasi Belanja Pemda Hingga Maret 2023 Baru 10,2 % dari APBD
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) hingga Maret 2023 mencapai Rp 116,04 triliun yang berasal dari pagu belanja Rp 1.141,53 triliun. Terkait hal itu, Menteri Keuangan, Sri Mulyani, menyampaikan Pemerintah Daerah (Pemda) baru membelanjakan sebesar 10,2 % dari total APBD. "Angka itu lebih rendah dari belanja Pemerintah Pusat yang sudah mencapai sekitar 16%," ucap dia dalam konferensi pers APBN KiTa edisi April 2023, Senin (17/4).