KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis 0,04% ke level 6.600,67 pada perdagangan Rabu (29/12). Di sisi lain, investor asing kembali mencatatkan net sell sebesar Rp 110,39 miliar di pasar reguler. Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan mengatakan, penguatan terbatas IHSG terebut disebabkan kekhawatiran pelaku pasar terhadap perkembangan Covid-19 varian Omicron di Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Pergerakan di awal pekan menjelang libur pergantian tahun juga masih minim sentimen. Untuk perdagangan Kamis (30/12), Dennies memprediksi IHSG akan kembali menguat. Support 1 IHSG diperkirakan berada di level 6.581, support 2 di 6.565, resistance 1 di 6.617, dan resistance 2 di 6.637.
Minim Sentimen, IHSG Diprediksi Menguat Terbatas, Kamis (30/12)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik tipis 0,04% ke level 6.600,67 pada perdagangan Rabu (29/12). Di sisi lain, investor asing kembali mencatatkan net sell sebesar Rp 110,39 miliar di pasar reguler. Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan mengatakan, penguatan terbatas IHSG terebut disebabkan kekhawatiran pelaku pasar terhadap perkembangan Covid-19 varian Omicron di Amerika Serikat (AS) dan Eropa. Pergerakan di awal pekan menjelang libur pergantian tahun juga masih minim sentimen. Untuk perdagangan Kamis (30/12), Dennies memprediksi IHSG akan kembali menguat. Support 1 IHSG diperkirakan berada di level 6.581, support 2 di 6.565, resistance 1 di 6.617, dan resistance 2 di 6.637.