Minim sentimen, IHSG diproyeksikan lanjut melemah pada perdagangan Rabu (3/2)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,39% ke level 6.043,84 pada perdagangan Selasa (2/2). Sebanyak 247 saham menguat, 234 saham melemah, dan 146 saham stagnan.

Padahal, IHSG sempat melonjak ke level 6.157,250 di awal perdagangan yang merupakan level tertingginya hari ini, sebelum akhirnya melemah menjelang penutupan sesi pertama hingga akhirnya terkapar di zona merah.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menilai, pergerakan IHSG saat ini sebenarnya sudah mengenai target penguatan minimal dari MNC Sekuritas, yakni di level 6.150. 


“Dan cukup wajar koreksi IHSG ini atas aksi profit taking (ambil untung),” terang Herditya kepada Kontan.co.id, Selasa (2/2).

Baca Juga: IHSG melemah 0,39% ke 6.043 pada perdagangan Selasa (2/2), asing catat net sell

Namun demikian, tidak menutup kemungkinan untuk IHSG akan bergerak overshoot ke arah 6.200. Sehingga, untuk perdagangan besok, IHSG diperkirakan masih cenderung bergerak terkoreksi namun terbatas, dengan support di 5.920 dan resistance di 6.200.

Untuk Rabu (3/2), pria yang akrab disapa Didit ini menilai pergerakan IHSG diperkirakan memang masih cenderung fluktuatif dan agak minim sentimen. Sehingga, kemungkinan masih ada aksi profit taking lanjutan dan menyebabkan pergerakan IHSG akan relatif terbatas.

Adapun untuk saham-saham pilihan pada perdagangan Rabu (3/2), pelaku pasar bisa mencermati saham-saham perbankan seperti PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI). 

Kemudian, investor juga bisa mencermati saham berbasis komoditas batubara yang masih cukup menarik dari pergerakan teknikalnya seperti PT Indika Energy Tbk (INDY) dan PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID).

Selanjutnya: IHSG melemah 0,39% ke 6.043 di perdagangan Selasa (2/2), asing lepas BMRI, UNTR, PTBA

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi