KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga minyak dunia pada Senin (15/1) turun dari level tertinggi tiga tahun. Peningkatan aktivitas pengeboran minyak di Amerika Serikat menggerus harga komoditas energi. Mengutip CNBC, minyak mentah Brent turun 0,20% menjadi US$ 69,72 per barel pada pukul 00.08 GMT. Sementara, harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) di Nymex melemah 3 sen ke posisi US$ 64,27 per barel. Padahal, baik Brent maupun WTI pada pekan lalu mencapai level tertinggi sejak Desember 2014. Harga menguat disokong pemotongan produksi yang dipimpin oleh Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan permintaan minyak yang stabil.
Minyak tergelincir dari level tertinggi tiga tahun
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Harga minyak dunia pada Senin (15/1) turun dari level tertinggi tiga tahun. Peningkatan aktivitas pengeboran minyak di Amerika Serikat menggerus harga komoditas energi. Mengutip CNBC, minyak mentah Brent turun 0,20% menjadi US$ 69,72 per barel pada pukul 00.08 GMT. Sementara, harga minyak mentah berjangka West Texas Intermediate (WTI) di Nymex melemah 3 sen ke posisi US$ 64,27 per barel. Padahal, baik Brent maupun WTI pada pekan lalu mencapai level tertinggi sejak Desember 2014. Harga menguat disokong pemotongan produksi yang dipimpin oleh Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan permintaan minyak yang stabil.