KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Minyak zaitun adalah salah satu jenis bahan alami yang dapat Anda manfaatkan untuk menjaga kesehatan rambut. Bukan tanpa alasan, ada banyak nutrisi yang terkandung dalam jenis minyak itu. Mulai dari asam lemak omega-3, antioksidan, dan lain sebagainya. Dengan pemakaian rutin, rambut bercabang, rambut kering, dan masalah kesehatan rambut yang lain dapat teratasi dengan baik. Supaya hasilnya lebih maksimal, jangan lupa untuk mencampur minyak zaitun dengan bahan alami yang lain, ya. Anda bisa mengombinasikan minyak zaitun dengan pisang, alpukat, dan bahan lainnya. Anda tak perlu khawatir, selain mudah ditemukan, harga bahan alami yang dipakai juga cukup murah.
Namun, pastikan untuk melakukan uji coba dulu, ya. Segera hentikan pemakaian bila muncul reaksi alergi. Namun, jika kulit kepala tak iritasi dan tidak ada masalah lain yang muncul, Anda bisa melanjutkan pemakaian bahan-bahan alami ini secara teratur.
Baca Juga: 3 Kiat untuk menurunkan berat badan, gampang dilakukan! Mencegah Rambut Rontok
Melansir
Pure Wow (purewow.com), kombinasi minyak zaitun dan pisang bisa Anda manfaatkan untuk mencegah rambut rontok. Alasannya karena bahan alami itu mengandung banyak antioksidan dan kalium. Caranya, haluskan satu buah pisang matang dan campurkan 1 sdm minyak zaitun. Aduk rata, lalu aplikasikan campuran itu pada rambut lembab yang sudah dicuci. Tutup dengan shower cap selama 30 menit kemudian bilas masker rambut hingga benar-benar bersih.
Membuat Rambut Berkilau
Tahukah Anda bahwa salah satu manfaat minyak zaitun untuk rambut adalah membuat rambut berkilau? Untuk mendapat manfaat itu, Anda perlu mencampur minyak zaitun dengan telur terlebih dahulu. Tak perlu ragu, gabungan bahan alami itu bisa dipakai oleh pemilik tipe rambut apa pun. Untuk pemilik rambut normal, campur satu telur dengan 2 sdm minyak zaitun. Sedangkan pemilik tipe rambut kering memanfaatkan dua kuning telur dan pemilik tipe rambut berminyak memakai dua putih telur. Supaya efeknya lebih terasa, tak ada salahnya untuk menambahkan greek yoghurt dalam campuran itu. Aplikasikan masker rambut tersebut pada seluruh permukaan rambut lalu diamkan dulu selama 20 menit lalu bilas dengan air.
Baca Juga: Penting! Ketahui 4 Manfaat Vitamin E Bagi Kesehatan Rambut Melembabkan Rambut
Supaya kelembaban rambut terjaga, Pure Wow merekomendasikan Anda untuk memakai minyak zaitun dengan minyak kelapa. Campur ½ gelas minyak zaitun dan 1 gelas minyak kelapa dalam sebuah wadah lalu aplikasikan pada rambut. Diamkan selama 30 menit kemudian bilas hingga bersih.
Mengatasi Rambut Bercabang
Minyak zaitun untuk rambut juga bisa Anda kombinasikan dengan madu. Tujuan penggunaan bahan alami itu adalah mengatasi rambut bercabang. Bukan tanpa alasan, bahan-bahan tersebut mengandung banyak antiinflamasi dan antioksidan yang efektif menjaga kondisi rambut. Pertama, campur 3 sdm minyak zaitun dengan 1 sdm madu. Aplikasikan masker tersebut pada rambut yang sudah dicuci dan masih lembab. Tutup menggunakan shower cap selama 30 hingga 90 menit kemudian bilas dengan air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News