JAKARTA. Setelah sempat dirundung ketidakpastian selama dua pekan, akhirnya PT Mitra Rajasa Tbk (MIRA) bisa merampungkan akuisisi 80,33% saham perusahaan jasa pengeboran minyak dan gas bumi, PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX). Sejak Senin malam (8/9), Mitra Rajasa sudah menyetorkan dana akuisisi senilai Rp 5,2 triliun kepada PT Medco Energi internasional Tbk (MEDC) dan Encore International Ltd. Pembayaran ini merupakan syarat utama penutupan transaksi tersebut."Sesuai rapat kami (dengan Mitra Rajasa), sudah dikirim sejak Senin kemarin," kata Komisaris Utama Medco Hilmi Panigoro kepada KONTAN, Selasa (9/9). Sesuai perjanjian jual-beli yang disepakati semua pihak pada 9 Juni lalu, Mitra Rajasa menyetorkan dana tunai sebesar US$ 405 juta kepada Medco dan Encore. Sedangkan sisanya sebesar US$ 112,4 juta dalam bentuk surat utang berjangka waktu satu tahun.Menurut Hilmi, proses berikutnya adalah pengalihan saham Apexindo sebanyak 2,12 miliar saham kepada emiten bersandi MIRA tersebut, melalui mekanisme crossing di Bursa Efek Indonesia (BEI). “Setelah itu transaksi ini selesai," tandasnya.
MIRA Selesaikan Akuisisi Apexindo
JAKARTA. Setelah sempat dirundung ketidakpastian selama dua pekan, akhirnya PT Mitra Rajasa Tbk (MIRA) bisa merampungkan akuisisi 80,33% saham perusahaan jasa pengeboran minyak dan gas bumi, PT Apexindo Pratama Duta Tbk (APEX). Sejak Senin malam (8/9), Mitra Rajasa sudah menyetorkan dana akuisisi senilai Rp 5,2 triliun kepada PT Medco Energi internasional Tbk (MEDC) dan Encore International Ltd. Pembayaran ini merupakan syarat utama penutupan transaksi tersebut."Sesuai rapat kami (dengan Mitra Rajasa), sudah dikirim sejak Senin kemarin," kata Komisaris Utama Medco Hilmi Panigoro kepada KONTAN, Selasa (9/9). Sesuai perjanjian jual-beli yang disepakati semua pihak pada 9 Juni lalu, Mitra Rajasa menyetorkan dana tunai sebesar US$ 405 juta kepada Medco dan Encore. Sedangkan sisanya sebesar US$ 112,4 juta dalam bentuk surat utang berjangka waktu satu tahun.Menurut Hilmi, proses berikutnya adalah pengalihan saham Apexindo sebanyak 2,12 miliar saham kepada emiten bersandi MIRA tersebut, melalui mekanisme crossing di Bursa Efek Indonesia (BEI). “Setelah itu transaksi ini selesai," tandasnya.