Mitra Adi Perkasa buka flagship store Bric's Milano



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI) pada hari ini meresmikan gerai kedua sekaligus flaghship store Bric's Milano. Sebelumnya, lima tahun lalu Bric's sudah memiliki satu gerai di Indonesia yang terletak di Kota Kasablanka.

Attilio Briccola, Chief Executive Officer sekaligus pemilik Bric's Milano mengatakan gerai kedua ini akan menjadi flagship store. Sebab, dari sisi luasan mencapai 55 meter persegi (m²) lebih besar ketimbang gerai sebelumnya yang hanya 48 m².

"Kami adalah brand internasional dan sudah ada di lebih 50 negara di dunia. Market terbesar kami di Amerika, Eropa, Timur Tengah dan Asia," ujar Attilio di Jakarta, Rabu (18/4).

Bric's sudah ada di Indonesia sejak tujuh tahun lalu, namun baru membuka gerai stand alone pada 2013. Melihat permintaan yang besar dan pertumbuhan pasar yang potensial, Bric's menggandeng MAPI untuk lebih ekspansif.

S. Ravi Kumar, Direktur PT Mitra Adi Perkasa Tbk menambahkan, sebelumnya kerjasama MAPI dengan Bric's sudah berjalan selama 17 tahun. Namun tidak membuka gerai stand alone melainkan membuka corner shop di gerai-gerai departement store milik MAPI.

"Kami sudah bekerjasama dengan Bric's selama 17 tahun dan lima tahun kami buka gerai dan pelanggan suka dengan brand Bric's karena fashion dan function. Ini kami buka flagship store dan ini sangat requirement jadi akan kami buka lagi dalam beberapa gerai lagi di masa depan," tambah Ravi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi