KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) membukukan kinerja yang kurang memuaskan sepanjang Januari hingga September 2020. Akan tetapi, di kuartal ketiga kinerja MAPI mulai membaik. Dalam risetnya, Analis Mirae Asset Sekuritas Christine Natasya menjelaskan, kerugian yang ditanggung MAPI menipis di kuartal ketiga 2020. Hal ini terdorong peningkatan pendapatan di kuartal ketiga. Di sisi lain pengeluarannya ditekan. Di kuartal ketiga 2020, MAPI membukukan kerugian operasional hingga Rp 128,9 miliar. Realisasi ini menurun dibanding kuartal kedua 2020 yang mencapai Rp 492,3 miliar. Walau begitu, capaian MAPI ini masih lebih rendah dibanding periode yang sama tahun 2019 yang bisa membukukan laba operasional hingga Rp 372,5 miliar.
Mitra Adiperkasa mulai pulih kuartal ketiga, saham MAPI direkomendasikan trading buy
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten ritel PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) membukukan kinerja yang kurang memuaskan sepanjang Januari hingga September 2020. Akan tetapi, di kuartal ketiga kinerja MAPI mulai membaik. Dalam risetnya, Analis Mirae Asset Sekuritas Christine Natasya menjelaskan, kerugian yang ditanggung MAPI menipis di kuartal ketiga 2020. Hal ini terdorong peningkatan pendapatan di kuartal ketiga. Di sisi lain pengeluarannya ditekan. Di kuartal ketiga 2020, MAPI membukukan kerugian operasional hingga Rp 128,9 miliar. Realisasi ini menurun dibanding kuartal kedua 2020 yang mencapai Rp 492,3 miliar. Walau begitu, capaian MAPI ini masih lebih rendah dibanding periode yang sama tahun 2019 yang bisa membukukan laba operasional hingga Rp 372,5 miliar.