KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitrabahtera Segara Sejati Tbk (MBSS) mengantongi fasilitas kredit investasi dari PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk. Mengutip keterbukaan informasi perseroan di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (23/4), keduanya meneken perjanjian kredit pada 19 April 2018. "Total nilai perjanjian fasilitas kredit adalah US$ 15 juta dengan masa pengembalian pinjaman selama lima tahun," kata Lucas Djunaidi, Wakil Direktur Utama MBSS dalam keterbukaan informasi, Senin (23/4). Fasilitas kredit itu untuk pembelian tug boat dan tongkang seiring ekspansi kegiatan usaha MBSS.
Mitrabahtera Segara kantongi fasilitas kredit US$ 15 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitrabahtera Segara Sejati Tbk (MBSS) mengantongi fasilitas kredit investasi dari PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk. Mengutip keterbukaan informasi perseroan di situs Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (23/4), keduanya meneken perjanjian kredit pada 19 April 2018. "Total nilai perjanjian fasilitas kredit adalah US$ 15 juta dengan masa pengembalian pinjaman selama lima tahun," kata Lucas Djunaidi, Wakil Direktur Utama MBSS dalam keterbukaan informasi, Senin (23/4). Fasilitas kredit itu untuk pembelian tug boat dan tongkang seiring ekspansi kegiatan usaha MBSS.