JAKARTA. Grup MNC memang tengah agresif mengakuisisi perusahaan lain. Kali ini, Grup MNC melalui anak usahanya, PT MNC Kapital Tbk (BCAP) akan mengakuisisi 30% saham PT Bank ICB Bumiputera Tbk (BABP). Wandhy Wira Riady, Direktur MNC Kapital mengatakan, perjanjian jual beli saham bersyarat alias conditional sell and purchase agreement (CPSA) 30% saham BABP dengan ICB Financial Group Holdings AG sudah diteken 2 April 2013. ICB Financial adalah pemegang 69,89% saham BABP. Belum disebutkan, nilai akuisisi 30% saham BABP tersebut. Wandhy hanya bilang, akuisisi itu merupakan tahapan awal dari pelaksanaan rencana strategis memperkuat posisi MNC Kapital di sektor jasa keuangan. "Rencana ini baru akan direalisasikan setelah mendapat persetujuan dari Bank Indonesia (BI)," jelas dia, Jumat (5/4).
MNC akuisisi Bank ICB Bumiputera
JAKARTA. Grup MNC memang tengah agresif mengakuisisi perusahaan lain. Kali ini, Grup MNC melalui anak usahanya, PT MNC Kapital Tbk (BCAP) akan mengakuisisi 30% saham PT Bank ICB Bumiputera Tbk (BABP). Wandhy Wira Riady, Direktur MNC Kapital mengatakan, perjanjian jual beli saham bersyarat alias conditional sell and purchase agreement (CPSA) 30% saham BABP dengan ICB Financial Group Holdings AG sudah diteken 2 April 2013. ICB Financial adalah pemegang 69,89% saham BABP. Belum disebutkan, nilai akuisisi 30% saham BABP tersebut. Wandhy hanya bilang, akuisisi itu merupakan tahapan awal dari pelaksanaan rencana strategis memperkuat posisi MNC Kapital di sektor jasa keuangan. "Rencana ini baru akan direalisasikan setelah mendapat persetujuan dari Bank Indonesia (BI)," jelas dia, Jumat (5/4).