MNC Sky Vision tawarkan paket Piala Dunia 2018



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT MNC Sky Vision Tbk (MSKY) mulai menawarkan paket Piala Dunia 2018 mulai akhir pekan lalu. Maklum pemilik Indovision tersebut baru berhasil melakukan negosiasi dengan PT Futbal Momentum Asia (FMA) yang memegang hak siar Piala Dunia 2018 di Indonesia.

Hari Susanto, Direktur Utama PT MNC Sky Vision Tbk mengatakan perusahaan mendapatkan harga yang relatif kompetitif untuk bisa menayangkan Piala Dunia. Apalagi dirinya tak terlalu pusing dengan skema bisnis karena sudah memiliki base pelanggan yang mencapai 2 juta pelanggan.

Untuk menonton Piala Dunia di Indovision, pelanggan lama cukup membayar tambahan biaya channel sebesar Rp 10.000, sedangkan untuk pelanggan baru cukup menambah biaya langganan Rp 50.000 untuk per bulan.


“Dua juta pelanggan kalau dikalikan dengan Rp 10.000 saja sudah sangat signifikan. Paket khusus ada untuk yang baru berlangganan tetapi kami lebih fokus memuaskan pelanggan yang kami punya,” ujar Hari kepada Kontan.co.id, Selasa (26/6).

Hari menambahkan, pelanggan bebas untuk menonton siaran Piala Dunia atau tidak, namun saat ini seluruh pelanggan Indovision sudah bisa menikmati siaran tersebut. Hal ini dilakukan untuk bisa bersaing dengan kompetitor yang sudah terlebih dulu menawarkan paket Piala Dunia.

“Kalau pelanggan baru itu kami tambah Rp 50.000 pelanggan baru itu ada tambahan paket karena paket yang paling murah itu Rp 100.000, tetapi kami charge untuk sebulan Rp 50.000 untuk Piala Dunia. Makanya kami yang paling murah, kalau pelanggan eksisting kami bebankan Rp 10.000 saja,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi