MNCN tawarkan kerja sama dengan tv lokal



JAKARTA. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) mengaku belum berencana mengakuisisi stasiun televisi lokal. Kendati demikian, perusahaan yang menaungi sejumlah stasiun televisi nasional ini membuka peluang kerjasama dengan tv lokal."Bentuknya bisa kerjasama program atau iklan. Jadi bisa berbagi pendapatan juga," ungkap Corporate Secretary MNCN Arya Sinulingga.Ia melanjutkan, saat ini perseroan sudah memiliki stasiun televisi dengan porsi siaran lokal cukup besar, yakni SindoTV. Stasiun yang hanya bisa ditangkap siarannya melaui jaringan televisi berbayar ini sudah memiliki 19 mitra stasiun televisi lokal di Jawa, Sumatra, Kalimantan, Bali, dan Sulawesi. Para mitra tv lokal itu antara lain Deli TV (Medan, Sumatera Utara), PRO TV (Semarang, Jawa Tengah), Kapuas Citra Televisi (Pontianak, Kalimantan Barat), BMC TV (Denpasar, Bali), dan SUN TV Makasar (Sulawesi Selatan)."SindoTV itu punya kekuatan lokal dan bisa disesuaikan. Kalau ada yang sedang booming, konten lokalnya bisa dinaikkan," ungkap Arya tanpa menyebut berapa dan dimana lagi stasiun tv lokal yang akan digandeng SindoTV.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: