JAKARTA. Mobil China akan kembali merangsek pasar Indonesia. Lewat SAIC Motor Corp dan Liuzhou Wuling, mereka masuk dengan memproduksi mobil murah hemat energi atau low cost green car (LCGC) di Indonesia. Tak mau tanggung-tanggung, dua perusahaan asal Tingkok ini menggandeng General Motor (GM) dari Amerika Serikat (AS) dengan membuat perusahaan patungan SGMW-Wuling. Rencananya: kongsi antar perusahaan otomotif ini membenamkan dana investasi US$ 700 juta untuk mendirikan pabrik LCGC di atas lahan 60 hektare (ha) di kawasan industri Deltamas, Cikarang, Bekasi. Selain memproduksi mobil murah, pabrik ini juga disiapkan untuk membikin mobil multi purpose vehicles (MPV). Panggah Susanto, Pelaksana Tugas Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi, Kementerian Perindustrian (Kemprin) mengatakan, SGMW-Wuling sudah menyampaikan rencana investasi ini saat berkunjung, Jumat (30/1) pekan lalu.
Mobil China Wuling bangun pabrik LCGC US$700 juta
JAKARTA. Mobil China akan kembali merangsek pasar Indonesia. Lewat SAIC Motor Corp dan Liuzhou Wuling, mereka masuk dengan memproduksi mobil murah hemat energi atau low cost green car (LCGC) di Indonesia. Tak mau tanggung-tanggung, dua perusahaan asal Tingkok ini menggandeng General Motor (GM) dari Amerika Serikat (AS) dengan membuat perusahaan patungan SGMW-Wuling. Rencananya: kongsi antar perusahaan otomotif ini membenamkan dana investasi US$ 700 juta untuk mendirikan pabrik LCGC di atas lahan 60 hektare (ha) di kawasan industri Deltamas, Cikarang, Bekasi. Selain memproduksi mobil murah, pabrik ini juga disiapkan untuk membikin mobil multi purpose vehicles (MPV). Panggah Susanto, Pelaksana Tugas Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi, Kementerian Perindustrian (Kemprin) mengatakan, SGMW-Wuling sudah menyampaikan rencana investasi ini saat berkunjung, Jumat (30/1) pekan lalu.