KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. New Nissan LEAF yang merupakan produk mobil listrik besutan Nissan akan dijual di tujuh pasar di Asia dan Oseania pada tahun fiskal mendatang. Nissan akan meluncurkan model ini di Australia, Hong Kong, Malaysia, Selandia Baru, Singapura, Korea Selatan dan Thailand. Nissan juga tengah mempelajari peluncuran kendaraan tanpa emisi ini di Indonesia dan Filipina. Yutaka Sanada, Regional Senior Vice President Nissan Motor Co. Ltd, menyatakan, Nissan mengupayakan agar generasi baru dari mobil listrik ini dapat tersedia secara luas. “Kendaraan yang cerdas ini akan membuat pelanggan lebih percaya diri, lebih terkesan dan juga lebih terhubung dibandingkan kendaraan listrik lain pada umumnya," kata Sanada dalam keterangan pers, Selasa (6/2).
Mobil listrik Nissan LEAF mulai dijual di tujuh negara Asia
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. New Nissan LEAF yang merupakan produk mobil listrik besutan Nissan akan dijual di tujuh pasar di Asia dan Oseania pada tahun fiskal mendatang. Nissan akan meluncurkan model ini di Australia, Hong Kong, Malaysia, Selandia Baru, Singapura, Korea Selatan dan Thailand. Nissan juga tengah mempelajari peluncuran kendaraan tanpa emisi ini di Indonesia dan Filipina. Yutaka Sanada, Regional Senior Vice President Nissan Motor Co. Ltd, menyatakan, Nissan mengupayakan agar generasi baru dari mobil listrik ini dapat tersedia secara luas. “Kendaraan yang cerdas ini akan membuat pelanggan lebih percaya diri, lebih terkesan dan juga lebih terhubung dibandingkan kendaraan listrik lain pada umumnya," kata Sanada dalam keterangan pers, Selasa (6/2).