KONTAN.CO.ID - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) mendukung penuh pengembangan mobil listrik sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan bersih dan pengurangan emisi yang dihasilkan oleh bahan bakar. Sejumlah riset terkait suplai listrik untuk pengisian ulang mobil listrik juga telah dilakukan. PLN telah mempunyai pilot project untuk Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) yang telah tersebar di sejumlah lokasi di Jakarta. PLN juga telah membentuk tim terkait kendaraan listrik sejak tahun 2011 dan saat ini sedang dalam tahap finalisasi SPLU Charging Station. "Ada sekitar 542 SPLU yang telah kami sebar di Jakarta dan telah menyediakan prototype charging mobil listrik sesuai dengan APEC di Bali tahun 2014 lalu, target kami akhir tahun 2017 kami sudah berhasil menyediakan 1000 SPLU," ungkap Anggota Tim Mobil Listrik PT PLN Leo Basuki, di Museum Listrik dan Energi Baru di Taman Mini Indonesia Indah, Kamis (23/8).
Mobil listrik segera hadir, begini persiapan PLN
KONTAN.CO.ID - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) mendukung penuh pengembangan mobil listrik sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan bersih dan pengurangan emisi yang dihasilkan oleh bahan bakar. Sejumlah riset terkait suplai listrik untuk pengisian ulang mobil listrik juga telah dilakukan. PLN telah mempunyai pilot project untuk Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) yang telah tersebar di sejumlah lokasi di Jakarta. PLN juga telah membentuk tim terkait kendaraan listrik sejak tahun 2011 dan saat ini sedang dalam tahap finalisasi SPLU Charging Station. "Ada sekitar 542 SPLU yang telah kami sebar di Jakarta dan telah menyediakan prototype charging mobil listrik sesuai dengan APEC di Bali tahun 2014 lalu, target kami akhir tahun 2017 kami sudah berhasil menyediakan 1000 SPLU," ungkap Anggota Tim Mobil Listrik PT PLN Leo Basuki, di Museum Listrik dan Energi Baru di Taman Mini Indonesia Indah, Kamis (23/8).