JAKARTA. Mobil yang membawa uang Rp 400 juta dirampok tadi malam (15/5). Rencananya, mobil tersebut akan menyetorkan uang ke ATM BCA yang terletak di Jalan Robusta, Pondok Kopi, Jakarta Timur. Peristiwa terjadi ketika pengemudi beserta teknisi dan seorang petugas keamanan tengah melakukan pengisian uang ke ATM tersebut. Tiba-tiba pelaku yang diduga berjumlah dua orang masuk ke dalam mobil dan membawa kabur kendaraan tersebut. Saksi mata di lokasi kejadian mengatakan bahwa dirinya sempat mendengar cekcok di dalam mobil. Terdengar seorang yang berjaga di dalam mobil mengaku sebagai kepolisian. Setelah itu, mobil pun langsung dibawa kabur ke arah Jalan Basuki Rahmat.Kapolsek Duren Sawit Kompol Titik S membantah adanya anggota kepolisian yang bertugas di dalam mobil saat perampokan terjadi. "Tidak ada anggota polisi. Semuanya adalah petugas keamanan bank setempat," tegas Kapolsek, Senin (16/5/2011).Sementara itu, Kasubdit 1 Pidana Umum Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Helmi Santika menjelaskan, pihaknya kini masih menelusuri kebenaran adanya anggota kepolisian yang bertugas saat itu."Ada yang mengaku sebagai anggota polisi dengan mengenakan jaket. Masih kami dalami kebenarannya," papar Helmi Santika. (Adi Suhendi/Tribunnews)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Mobil pembawa uang ATM BCA dirampok
JAKARTA. Mobil yang membawa uang Rp 400 juta dirampok tadi malam (15/5). Rencananya, mobil tersebut akan menyetorkan uang ke ATM BCA yang terletak di Jalan Robusta, Pondok Kopi, Jakarta Timur. Peristiwa terjadi ketika pengemudi beserta teknisi dan seorang petugas keamanan tengah melakukan pengisian uang ke ATM tersebut. Tiba-tiba pelaku yang diduga berjumlah dua orang masuk ke dalam mobil dan membawa kabur kendaraan tersebut. Saksi mata di lokasi kejadian mengatakan bahwa dirinya sempat mendengar cekcok di dalam mobil. Terdengar seorang yang berjaga di dalam mobil mengaku sebagai kepolisian. Setelah itu, mobil pun langsung dibawa kabur ke arah Jalan Basuki Rahmat.Kapolsek Duren Sawit Kompol Titik S membantah adanya anggota kepolisian yang bertugas di dalam mobil saat perampokan terjadi. "Tidak ada anggota polisi. Semuanya adalah petugas keamanan bank setempat," tegas Kapolsek, Senin (16/5/2011).Sementara itu, Kasubdit 1 Pidana Umum Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya AKBP Helmi Santika menjelaskan, pihaknya kini masih menelusuri kebenaran adanya anggota kepolisian yang bertugas saat itu."Ada yang mengaku sebagai anggota polisi dengan mengenakan jaket. Masih kami dalami kebenarannya," papar Helmi Santika. (Adi Suhendi/Tribunnews)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News