Mobil1 Perkenalkan Pelumas Baru, Bisa untuk Mobil Hibrid, Diklaim Hemat BBM 8,4%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persaingan bisnis pelumas bertambah seru, PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI), melalui lini merek Mobil Lubricants memperkenalkan produk pelumas mesin sintetik terbaru yaitu Mobil1, dengan Triple Action Power+.

Mobil1TM Next-Gen diklaim membantu pemilik kendaraan mobil dalam memaksimalkan performa kendaraan dengan memberikan performa, perlindungan, dan kebersihan mesin yang luar biasa, dengan manfaat tambahan penghematan bahan bakar.

Sri Adinegara, Direktur Market Development  PT EMLI mengatakan, pihaknya telah menguji pelumas mesin Mobil1 di laboratorium, di jalan, dan di trek. Semuanya mereplikasi beberapa kondisi terberat dan paling ekstrem, dan nyata di dunia.


Baca Juga: Persaingan pelumas semakin ketat, Pertamina Lubricants optimistis menangkan pasar

"Produk ini juga terinspirasi dari kerjasama kami dengan Tim Oracle Red Bull Racing Formula 1. Produk ini menghadirkan formulasi terbaik untuk mendukung performa mesin mobil agar lebih optimal, memberikan proteksi lebih pada saat suhu tertinggi, dan membersihkan endapan sisa pembakaran atau sisa kerak oli.  Sehingga menjaga mesin mobil seperti baru," papar Sri Adinegara, Rabu (28/6). 

Mobil1 Triple Action Power+ hadir dengan dua jenis kekentalan, yaitu 0W-20 dan 0W-40. Mobil ini untuk mesin bensin, diesel, dan hibrid. EMLI mengklaim, pelumas ini  meningkatkan efesiensi bahan bakar mesin lebih hemat hingga 8,4%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ahmad Febrian