Mochtar Riady ajak staf Lippo Group melek TI



JAKARTA. Chairman dan Founder Lippo Group Mochtar Riady mengajak seluruh karyawan Lippo Group untuk berfokus menggunakan IT (information technology) di segala bidang bisnisnya. Hal ini ia ungkapkan dalam pidato di acara Halal Bihalal Lippo Group, Kamis (6/7).

"Saya hanya ingin mohon perhatian dari segenap staff Lippo Group untuk perlu memerhatikan diri kita masing-masing. Sudahkah menggunakan IT untuk mendesain bisnis memproduksi barang-barang, membuat operation admisnitrative, dan marketing? Kalo belum menggunakannya, saya mengundang dengan hormat benar-benar menaruh perhatian menggunakan IT untuk kemajuan perusahaan," ungkapnya.

Beliau menjelaskan bahwa industri yang ada saat ini tidak bisa lepas dari teknologi digital. Bila Indonesia ingin berkembang, Indonesia harus menggunakan IT secara maksimalĀ agar lebih kuat.


"Semua di Asia Pasifik ini tanpa Indonesia tidak mungkin beres. Harus ada campur tangan dari Indonesia. Maka dari itu kita harus kerja keras demi kemajuan bangsa Indonesia," ucap Mochtar dengan optimistis .

Acara ini dihadiri oleh Chairman dan Founder Lippo Group Mochtar Riady beserta istri, Presiden Lippo Group Theo L. Sambuaga, jajaran pimpinan perusahaan-perusahaan dalam lingkungan Lippo Group seperti Didik J. Rachbini, Sinyo Harry Sarundajang, Adrianus Mooy, Ketut Budi Wijaya, dan sekitar 500 manajer/staf unit usaha Lippo Group.

Pula, Imam Besar Masjid Istiqlal H. Nasaruddin Umar, Ketua DPRD Banten Asep Ramatulah, Wakil Ketua DPRD Banten Muflikhah, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Dubes RI untuk Myanmar Ito Sumardi, dan mantan Wakil Kapolri Nanan Sukarna turut hadir dalam acara ini.Halal bihalal diawali dengan pidato dari Theo L. Sambuaga, dilanjutkan dengan hikmah dari H. Nasaruddin Umar, dan ditutup dengan pidato dari Mochtar Riady.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini