Moduit Digital Indonesia Resmikan Lounge Eksklusif di Surabaya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Moduit Digital Indonesia hari ini meresmikan pembukaan Moduit BEYOND Lounge di Surabaya, sebagai bagian dari upaya meningkatkan pelayanan dan mendekatkan diri kepada klien.

Lounge eksklusif ini berlokasi di Ciputra World Office, Surabaya, hasil kolaborasi antara Moduit dan Moduit Wealth Advisor Partner, Lautan Cahaya Kebahagiaan (LCK Advisor).

Baca Juga: Moduit dan Maybank Sekuritas Resmi Luncurkan Mosaic, Ada Fitur Penasihat Investasi


Acara peresmian dihadiri oleh Chief Business Officer Moduit, Stefanus Adi Utomo, bersama sejumlah klien terpilih dan mitra bisnis. Di antara mereka, hadir Zanira Hanifah, Endang Sunarti, dan Christina Hariadi yang mewakili LCK Advisor sebagai Moduit Wealth Advisor.

Moduit BEYOND Lounge dirancang untuk memberikan ruang yang nyaman dan eksklusif bagi klien. Lounge ini dapat digunakan untuk pertemuan pribadi dengan kolega maupun diskusi mendalam dengan Moduit Wealth Advisor, guna menciptakan pengalaman yang lebih personal dan membantu klien dalam mengambil keputusan keuangan yang lebih bijaksana.

Stefanus Adi Utomo menyampaikan, "Kami menghadirkan lounge ini untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan personal kepada klien. Setiap interaksi dengan klien harus memiliki nilai tambah dan memberikan solusi sesuai kebutuhan mereka," ujar Stefanus pada acara peresmian.

Baca Juga: Bangkrut Saat Krisis 2008, Founder Moduit Kini Memegang Teguh Prinsip Investasi

Zanira Hanifah dari LCK Advisor juga menambahkan, "Lounge ini merupakan jawaban atas aspirasi klien kami. Sebagai Moduit Wealth Advisor, kami selalu mendengarkan kebutuhan mereka. Ini adalah komitmen kami untuk memberikan layanan terbaik dan personal sesuai harapan klien."

Dengan kehadiran Moduit BEYOND Lounge di Surabaya, Moduit berharap kesejahteraan kliennya akan semakin meningkat. Moduit meyakini bahwa setiap orang berhak meraih kesejahteraan melalui visi dan layanan yang mereka tawarkan.

Selanjutnya: Produksi Alat Berat Tahun Ini Diproyeksi Terkoreksi, Ini Pemicunya

Menarik Dibaca: Fanta Rasa Anggur Baru Resmi Meluncur di Indonesia, Tersedia Mulai 1 Oktober 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto