KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan rencana aksi demonstrasi berupak mogok massal sopir angkutan umum se-Bandung Raya pada Selasa (10/10) di Gedung Sate dipastikan sudah dibatalkan. "Janji pembatalan aksi demo dan mogok sudah disampaikan lisan dan juga tertulis para sopir. Intinya ada penangguhan waktu pelaksanaan demo," kata Ahmad Heryawan kepada wartawan di Gedung Sate Bandung, Senin. Dia mengatakan Pemprov Jawa Barat melalui Dinas Perhubungan sudah bertemu langsung dengan para pelaku usaha angkutan umum Bandung Raya yang diakomodir langsung Organda, hasil pertemuan cukup menggembirakan untuk warga Bandung Raya.
Mogok massal angkutan umum di Bandung batal
KONTAN.CO.ID - BANDUNG. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan rencana aksi demonstrasi berupak mogok massal sopir angkutan umum se-Bandung Raya pada Selasa (10/10) di Gedung Sate dipastikan sudah dibatalkan. "Janji pembatalan aksi demo dan mogok sudah disampaikan lisan dan juga tertulis para sopir. Intinya ada penangguhan waktu pelaksanaan demo," kata Ahmad Heryawan kepada wartawan di Gedung Sate Bandung, Senin. Dia mengatakan Pemprov Jawa Barat melalui Dinas Perhubungan sudah bertemu langsung dengan para pelaku usaha angkutan umum Bandung Raya yang diakomodir langsung Organda, hasil pertemuan cukup menggembirakan untuk warga Bandung Raya.