MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa gejala penyakit hepatitis akut pada anak dan cara mengobati yang perlu Moms ketahui. Meski kondisi hepatitis akut sampai saat ini masih diduga disebabkan oleh Adenovirus, belum bisa dikatakan 100% asal-usulnya dari jenis virus tersebut. Hepatitis akut adalah kondisi peradangan hati yang disebabkan oleh infeksi, gangguan autoimun, bahan kimia, obat-obatan, alkohol, hingga kelainan genetik tertentu.
Hepatitis akut bisa muncul secara tiba-tiba lalu hilang (akut), atau bisa juga merupakan kondisi jangka panjang yang memicu kerusakan hati yang progresif (kronis). Adapun kasus hepatitis akut yang terjadi saat ini merupakan kondisi akut karena menyerang anak-anak yang sebelumnya sehat secara tiba-tiba dan bergejala parah. Namun, hepatitis akut ini dikatakan misterius oleh sejumlah pakar karena berbeda dengan hepatitis yang sudah ada. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menerima laporan mengenai 10 kasus hepatitis akut yang tidak diketahui etiologinya di Inggris Raya. Kasus ini menyerang anak-anak usia 11 bulan sampai 5 tahun selama Januari hingga Maret 2022 di Skotlandia Tengah.
Baca Juga: Perut Sering Sakit? Ini Penyebab Sakit Perut Sebelah Kanan yang Perlu Diketahui Mengutip dari
Healthline, inilah beberapa gejala penyakit hepatitis akut pada anak yang perlu diketahui, antara lain: 1. Sindrom jaundice atau penyakit kuning akut 2. Gejala gastrointestinal seperti mual, muntah, diare, dan sakit perut 3. Perubahan warna urine menjadi lebih gelap 4. Feses berwarna pucat 5. Nyeri sendi atau pegal 6. Kelelahan, lesu, hilang nafsu makan, hingga penurunan kesadaran 7. Demam atau adanya riwayat demam. Namun, sebagian besar kasus hepatitis akut tidak menunjukan gejala demam. Bahkan, semua anak sebelumnya sehat. Ketika anak-anak maupun orang dewasa mengalami gejala hepatitis akut, sebaiknya segera membawanya ke Dokter Spesialis Anak. Jenis perawatan dan pengobatan hepatitis akun akan tergantung pada gejala, usia, dan kesehatan secara keseluruhan pasien. Pengobatan hepatitis dilakukan untuk menghentikan kerusakan hati dan membantu meringankan gejala. Pada kasus yang parah, pasien mungkin memerlukan rawat inap di rumah sakit. Berikut cara mengobati hepatitis akut yang dapat direkomendasikan oleh dokter, antara lain: 1. Tes darah untuk mengetahui perkembangan penyakit 2. Obat-obatan yang dilakukan untuk mengobati virus, atau mengendalikan penyakit autoimun 3. Transplantasi hati untuk gagal hati stadium akhir 4. Perawatan suportif, termasuk menjaga cairan, makan makanan yang sehat, dan istirahat yang cukup 5. Menerapkan langkah pencegahan
Baca Juga: 5 Cara Ampuh Mencegah Hepatitis Misterius pada Anak Meskipun kasus baru tidak terhubung virus hepatitis, Anda tetap harus mendapatkan vaksin hepatitis B dan hepatitis A jika belum mendapatkan.
Dengan waktu dan perhatian untuk memenuhi kebutuhan anak, hepatitis dapat disembuhkan. Pada hepatitis autoimun, obat-obatan tertentu dapat digunakan untuk membantu menjaga sistem kekebalan yang terlalu aktif dan mencegah serangan lebih lanjut pada hati. Itulah beberapa gejala penyakit hepatitis akut pada anak dan cara mengobati yang perlu Moms ketahui. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Helvana Yulian