Moody's pangkas peringkat utang Spanyol sebanyak dua level



NEW YORK. Moody's Investors Service memangkas peringkat utang Spanyol sebanyak dua level, dari Aa2 menjadi A1.

Penurunan peringkat ini dipicu tingginya tingkat utang perbankan, dan kondisi sektor korporasi yang rentan menyebabkan negara mengalami kesulitaan pendanaan. Ini merupakan pemangkasan peringkat yang ketiga diterima Spanyol dalam beberapa minggu terakhir.

Sebelumnya, Standard & Poor's dan Fitch Ratings telah lebih dulu menurunkan peringkat Spanyol sebanyak satu tingkat. Moody's lebih agresif yaitu dengan memangkas sebanyak dua level.


Moody's menyebut, memburuknya prospek pertumbuhan zona Euro akan menyebabkan lebih besarnya tantangan bagi Spanyol untuk mencapai target fiskal yang ambisius. Lembaga pemeringkat ini bahkan memperingkatkan kemungkinan peringkat Spanyol akan diturunkan lagi jika krisis utang zona Euro berlanjut.

"Sejak menempatkan peringkat Spanyol di bawah review pada akhir Juli, tidak ada resolusi kredibel yang muncul untuk penyelesaian krisis, dan akan butuh waktu untuk memulihkan kepercayaan dan prospek pertumbuhan," kata Moody's dalam laporan yang dirilis Selasa.

Penurunan peringkat ini menempatkan lebih banyak tekanan pada pemimpin zona Euro yang akan bertemu akhir pekan ini untuk membahas solusi penanganan krisis. Koran Guardian di Inggris pada Selasa melaporkan, Jerman dan Perancis telah sepakat untuk meningkatkan dana bailout zona Euro menjadi 2 triliun euro.

"Jika zona Euro tidak bisa mencari cara untuk menangani situasi, imbal hasil utang Spanyol akan terus naik, dan mereka akan memiliki masalah untuk pendanaan sendiri," kata Jessica Hoversen, analis mata uang dan pendapatan tetap dari MF Global, di New York.

Editor: Dupla Kartini