KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Honda secara resmi memperlihatkan wujud Honda CB400F dan CB400X 2021 di Shanghai Auto Show 2021. Sepeda motor ini akan segera dijual di pasar China dengan CKD impor melalui Wuyang Honda. Mengutip dari Gaadiwaadi, Honda CB400F memiliki desain yang mirip dengan CB500F, tetapi dengan lampu depan LED yang dibenahi. Detail desain mencolok lainnya pada CB400F termasuk tangki bahan bakar berotot, jok terpisah, dan saluran aero terintegrasi dengan tangki. Honda CB400F punya stang datar dan footpeg yang dipasang di tengah, yang memberikan posisi berkendara yang sedikit agresif. Sepeda motor Honda ini memiliki berat sekitar 188 kg, sedangkan jarak sumbu roda 1.416 mm.
Motor Honda CB400X dan CB400F meluncur, begini spesifikasinya
KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Honda secara resmi memperlihatkan wujud Honda CB400F dan CB400X 2021 di Shanghai Auto Show 2021. Sepeda motor ini akan segera dijual di pasar China dengan CKD impor melalui Wuyang Honda. Mengutip dari Gaadiwaadi, Honda CB400F memiliki desain yang mirip dengan CB500F, tetapi dengan lampu depan LED yang dibenahi. Detail desain mencolok lainnya pada CB400F termasuk tangki bahan bakar berotot, jok terpisah, dan saluran aero terintegrasi dengan tangki. Honda CB400F punya stang datar dan footpeg yang dipasang di tengah, yang memberikan posisi berkendara yang sedikit agresif. Sepeda motor Honda ini memiliki berat sekitar 188 kg, sedangkan jarak sumbu roda 1.416 mm.