JAKARTA. Siang ini (1/10), wajah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih sumringah. Berdasarkan data RTI, pada pukul 12.00 WIB, indeks mencatatkan kenaikan 0,85% menjadi 4.259,64. Secara sektoral, tak ada satu pun sektor yang tertekan. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar yakni: sektor agrikultur naik 1,7%, sektor pertambangan naik 1,7%, dan sektor manufaktur naik 1,1%. Tiga saham mover yang mengangkat performa index siang ini antara lainL PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik 1,64% menjadi Rp 38.625, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik 2,21% menjadi Rp 8.100, dan PT Astra International Indonesia Tbk (ASII) naik 1,44% menjadi Rp 5.300.
Mover yang angkat IHSG sesi I: UNVR, BMRI, & ASII
JAKARTA. Siang ini (1/10), wajah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih sumringah. Berdasarkan data RTI, pada pukul 12.00 WIB, indeks mencatatkan kenaikan 0,85% menjadi 4.259,64. Secara sektoral, tak ada satu pun sektor yang tertekan. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar yakni: sektor agrikultur naik 1,7%, sektor pertambangan naik 1,7%, dan sektor manufaktur naik 1,1%. Tiga saham mover yang mengangkat performa index siang ini antara lainL PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik 1,64% menjadi Rp 38.625, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) naik 2,21% menjadi Rp 8.100, dan PT Astra International Indonesia Tbk (ASII) naik 1,44% menjadi Rp 5.300.